Mau punya kekuatan super? Bagaimana jika kamu diberikan kekuatan memori super sehingga kamu memiliki kemampuan untuk mengingat semua hal yang terjadi dalam kehidupanmu? Apakah kekuatan tersebut merupakan anugerah buatmu atau malah menjadi beban?
Hal ini benar-benar dialami oleh Jill Price, 42 tahun, yang berasal dari California, Amerika Serikat. Dia bisa mengingat secara kronologis semua peristiwa dalam hidupnya. Memori super yang dimiliki Jill didapatnya saat dia berusia 12 tahun.
Dia bisa mengingat segala sesuatu yang terjadi padanya, mengingat acara di televisi, berita utama dunia, dan lain sebagainya. Jika kita menyebut sebuah tanggal, misalnya, dari 10 tahun yang lalu, Jill bisa langsung menyebutkan hari dan peristiwa apa yang terjadi pada tanggal tersebut.
Namun, bagi Jill memori super yang dia miliki dirasakannya sebagai sebuah beban. Sekitar 8 tahun yang lalu, dia menghubungi spesialis dari University of California-Irvine untuk mengatasi kondisinya.
Pada awalnya, Dr. James McGaugh, ketua tim yang menangani Jill, tidak yakin akan klaim yang diberikan Jill. Baru pada saat mereka melakukan tes, yaitu dengan memberinya berbagai pertanyaan tentang peristiwa sejarah, Jill dapat menjawabnya dengan benar. Bahkan, dia mengkoreksi kesalahan yang terjadi dari daftar pertanyaan.
"Ingatanku telah mendominasi kehidupanku. Aku selalu teringat akan masa lalu. Seperti memutar film yang tidak pernah berhenti," kata Jill. Malang baginya, tidak hanya ingatan, tetapi juga kenangan selalu menghantuinya, kenangan baik maupun kenangan buruk. Hidupnya menjadi sulit karena tidak bisa melupakan kenangan buruk yang dialaminya.
Saat ini, para ahli masih belum menemukan penjelasan maupun cara untuk menyembuhkan kondisi Jill.
sesuatu itu ada sisi negatif sama fositifnya