PARIS – Pada hari Rabu lalu Federation Internationale de l’Automobile (FIA) mempublikasikan regulasi olahraga F1 untuk kompeti 2012. Dalam publikasi ini dijelaskan juga detil dari perubahan regulasi yang telah diumumkan pada pertemuan World Motorsport Council bulan Desember lalu.
Dilansir dari PlanetF1, Kamis, (5/1/2012), adanya perubahan peraturan terlihat dalam pernyataan bahwa pembalap tidak akan lagi diperbolehkan untuk kembali ke racing line, sekali mereka telah pindah dari sana dalam hal untuk mempertahankan posisi mereka. Hal inilah yang seringkali mendapat kritik, dan regulasi yang lengkap menyediakan penjelasan detil mengenai peraturan itu.
Diberlakukannya tata cara anyar ini tentunya untuk menciptakan balapan aman dan fair bagi para pembalap.Diharapkan, regulasi baru ini bisa menekan manuver merugikan yang berujung menjadi bahan kontroversi di akhir balapan di musim kemarin.
Keputusan FIA ini pun tertuang dalam artikel 20.3 yang berbunyi. “Perubahan manuver lebih dari satu kali untuk mempertahankan posisi tidak diizinkan. Setiap pembalap bisa kembali ke racing line, setelah sebelumnya mempertahankan posisinya di luar garis dan harus memberikan ruang setidaknya selebar satu mobil di antara mobilnya sendiri di pinggir trek saat mendekati tikungan.”
Bukan hanya itu, FIA juga mengatur mobil yang meng-overlap bisa kembali ke posisinya semula (unlapped) saat safety car keluar. Namun, keputusan ini bersifat situasional, tergantung kondisi lintasan saat balapan berlangsung.
Namun semua ini masih bergantung pada kondisi trek. Jika direktur balapan mempertimbangkan tidak bisa menyalip maka pesan yang tercantum di monitor waktu tertulis: Overtaking will not be permitted. Artinya, mobil yang berada di belakang safety car, tidak boleh bermanuver sampai proses unlapped mobil paling terakhir selesai.